Kota Sorong, 11 April 2025 – Pemerintah Provinsi Papua Barat Daya menggelar acara Halal Bihalal dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1446 Hijriah 2025 Masehi, yang berlangsung khidmat dan penuh kehangatan di Antares Convention Hall, lantai 2 Vega Hotel, Jalan Frans Kaisiepo, Distrik Sorong Utara, Kota Sorong, Kamis (10/04). Acara ini menjadi ajang silaturahmi akbar yang mempertemukan berbagai unsur pemerintahan, tokoh masyarakat, hingga aparat keamanan demi mempererat persatuan dan keharmonisan di Tanah Papua.
Dipimpin langsung oleh Gubernur Papua Barat Daya, Elisa Kambu, S.Sos., dan didampingi oleh Wakil Gubernur, Ahmad Nausrau, S.Pd., MM., kegiatan ini dihadiri oleh para tokoh strategis di wilayah Papua Barat Daya. Turut hadir pula Wakil Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) XIV Sorong, Kolonel Marinir Rio Sukanto, M.Tr.Hanla, serta sejumlah pejabat tinggi lainnya seperti Kapolda Papua Barat Daya, Danrem 181/PVT, Danpasmar 3, tokoh agama lintas iman, tokoh adat, serta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).
Dalam sambutannya, Gubernur Elisa Kambu menyampaikan pesan kebersamaan yang kuat. Ia menekankan bahwa momen Halal Bihalal bukan hanya tradisi seremonial pasca-Ramadan, melainkan momen strategis untuk membangun kembali semangat persaudaraan dan komitmen dalam menjaga kedamaian, persatuan, dan stabilitas sosial di wilayah yang kaya akan keberagaman budaya ini.
“Momentum ini menjadi bukti bahwa Papua Barat Daya adalah rumah besar bagi seluruh elemen bangsa. Kita harus terus menjalin kebersamaan, mempererat tali silaturahmi, dan membangun daerah ini dengan hati yang bersih serta penuh rasa tanggung jawab,” ujar Gubernur Elisa Kambu.
Sementara itu, Kolonel Marinir Rio Sukanto, yang hadir mewakili Danlantamal XIV Sorong, Laksamana pertama TNI Joni Sudianto CHRMP, M.Tr(opsla), dengan kehadiran Lantamal XIV Sorong adalah bentuk nyata dari dukungan dan sinergi antara TNI AL dan Pemerintah Daerah dalam menjaga harmoni serta stabilitas keamanan wilayah.
“Kami selalu siap bersinergi untuk memastikan Papua Barat Daya menjadi wilayah yang aman, damai, dan sejahtera. Acara seperti ini menjadi penguat moral dan solidaritas lintas sektor,” ungkapnya.
Acara buka puasa bersama yang berlangsung dengan suasana penuh kekeluargaan. Selain ramah tamah, acara juga diisi dengan doa lintas agama, penampilan seni budaya daerah, serta saling berjabat tangan antar tamu undangan sebagai simbol saling memaafkan.
Halal Bihalal ini menegaskan bahwa semangat Idul Fitri adalah semangat untuk membuka lembaran baru, tidak hanya dalam kehidupan pribadi tetapi juga dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Di tengah dinamika sosial dan tantangan pembangunan, momen seperti ini menjadi fondasi kuat untuk memperkuat kohesi sosial dan integrasi nasional, khususnya di kawasan timur Indonesia.
(Tim/Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar