Notification

×

GAMIES INDONESIA

INDEKS BERITA

Wing Udara 1 Puspenerbal dan Jalasenastri Berbagi Takjil kepada Masyarakat Tanjungpinang

15/03/2025 | 20:00 WIB Last Updated 2025-03-15T13:00:13Z

 


TNl AL-Puspenerbal (15/3/2025). Guna menyemarakkan bulan Suci Ramadhan 1446 H/2025 M, menjelang berbuka puasa, Wing Udara 1 Puspenerbal bersama pengurus Cabang 4 Gabungan Jalasenastri Puspenerbal menggelar kegiatan berbagi takjil gratis kepada masyarakat Tanjungpinang yang melewati Jl. D.I. Panjaitan depan Traffic Light Bintan Center Batu 9 Kota Tanjungpinang, Sabtu (15/3/2025). 


Komandan Wing Udara 1 Puspenerbal Kolonel Laut (P) Anang Adhi Purwonugroho dan Ketua Cabang 4 Gabungan Jalasenastri Puspenerbal, Ny. Ditta Anang serta Ibu-ibu pengurus Jalasenastri terlihat turut membagikan takjil pada masyarakat yang melintas jalan kawasan tersebut. 


Komandan Wing Udara 1 menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial dari Wing Udara 1 kepada masyarakat sekitar, khususnya di bulan penuh berkah ini.


"Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa. Semoga apa yang kami berikan dapat bermanfaat dan membawa berkah," ujar Danwing Udara 1.


Sementara itu Ny. Ditta Anang menambahkan bahwa keterlibatan Jalasenastri dalam kegiatan ini, bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat serta mendukung program sosial yang bermanfaat bagi lingkungan sekitar.


Masyarakat yang menerima takjil gratis tampak antusias dan berterima kasih atas kepedulian yang ditunjukkan oleh Komandan Wing Udara 1 Puspenerbal beserta jajaran. Kegiatan ini juga diharapkan dapat memperkuat hubungan antara TNI AL dengan masyarakat.


Dengan semangat berbagi dan kebersamaan, kegiatan ini menjadi salah satu wujud nyata pengabdian TNI Angkatan Laut khususnya Puspenerbal kepada masyarakat, terutama dalam momentum Ramadhan yang penuh berkah dan ampunan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update