Sorong PBD - Dalam rangka menyambut peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 2025 Masehi/1446 Hijiriah, prajurit petarung Pasmar 3 mengikuti pengajian bersama Pengurus Daerah Badan Kontak Majelis Taklim (PD BMKT) Kabupaten Sorong yang berlangsung di Masjid Al-Barkah Koarmada III, Kelurahan Majener, Distrik Salawati, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya. (16/12).
Pengajian tersebut, selain untuk menyambut Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW sekaligus memperingati Hari Ibu yang akan jatuh pada tanggal 22 Desember 2024 dengan mengambil tema, "Perkuat Karakter Muslimah Dalam Berkarya Membangun Generasi Bangsa".
Kegiatan tersebut diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran dan Sari Tilawah dilanjutkan pembacaan Asmaul Husna serta Shalawat dan ceramah agama yang disampaikan oleh Letkol Laut (KH) Jayadi, S.Ag., M.A.
Dalam sambutan Pangkoarmada III Laksda TNI Hersan, S.H., M.Si., yang dibacakan oleh Kas Koarmada III Laksma TNI Singgih Sugiharto, S.T., M.Si., bahwa dunia ini penuh dengan tantangan dan perubahan zaman, yang membawa umat Muslim sebagai agen perubahan dalam meningkatkan kualitas diri, baik dalam segi spiritual, intelektual maupun sosial.
"Untuk itu kita harus terus berkarya di berbagai bidang yang bertajuk untuk membangun generasi penerus yang menjadikan karakter kokoh, kuat dan didasari oleh iman dan takwa dalam menjadikan pribadi yang bermakna bagi diri sendiri maupun orang lain dengan berpegang teguh pada ajaran agama," pungkasnya.
Turut hadir Kapoksahli Koarmada III Laksma TNI Ridwan Prawira, S.T., M.Han., Dansatdik 3 Sorong, Danbrigif 3 Marinir, Danmenart 3 Marinir, Denmenbanpur 3 Marinir beserta para PJU dan Kasatker Koarmada III.
(Tim/Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar