Notification

×

GAMIES INDONESIA

INDEKS BERITA

Peringati Hari Pahlawan Tahun 2024, Tim Kodikopsla Kodiklatal Juara I Lomba Gerak Jalan Mojokerto - Surabaya

30/12/2024 | 23:07 WIB Last Updated 2024-12-30T16:07:32Z

 


TNI AL. Kodiklatal. Surabaya, 30 Desember 2024, -----Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla) Kodiklatal Laksma TNI Muhammad Iwan Kusumah menghadiri  dan menyaksikan acara penyerahan hadiah lomba gerak jalan Mojokerto - Surabaya dalam rangka memperingati Hari Pahlawan tahun 2024.  Tim Kodikopsla Kodiklatal yang diwakili oleh Komandan Sesenbar (Sekolah Senjata Bawah Air) menerima Piala Juara I kategori beregu TNI - Polri tersebut di gedung Aula Dispora Pemprov Jatim. Senin, (30/12/2024).

 

Tim gerak Jalan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan Angkatan Laut (Kodiklatal) yang diikuti Prajurit Sesenbar Pusat Pendidikan Pelaut (Pusdikpel) Kodikopsla Kodiklatal dibawah pembinaan Dansesenbar Letkol Laut (P) Machfud Abdullah, berhasil meraih Juara I dalam pelaksanaan lomba gerak jalan Mojokerto – Surabaya yang telah dilaksanakan pada 14 – 15 Desember lalu.


Dankodikopsla bersama pejabat Dispora Pemprov Jatim, mengucapkan selamat dan mengapresiasi kepada para pemenang Gerak Jalan Mojokerto – Surabaya baik katagori perorangan, Beregu pelajar, beregu umum dan beregu TNI-Polri.


Lebih lanjut, Laksma Muhammad Iwan Kusumah menyampaikan rasa bangga dan patriot kepada masyarakat Jawa timur yang mengikuti Gerak Jalan Mojokerto - Surabaya, khusunya kepada para pemenang juara dengan semangat patriot pejuangan pahlawan sebagai penyemangat para generasi muda, tidak lupa ucapan rasa terimakasih kepada Dispora dan panitia penyelenggara kegiatan yang berlangsung sukses, aman serta lancar.


Di penghujung acara, Dankodikopsla beserta pejabat Dispora Jatim mengabadikan momen bersama para pemenang Gerak Jalan Mojokerto – Surabaya dengan foto bersama.


Demikian berita Dinas Penerangan Kodiklatal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update