Kota Sorong, Papua Barat Daya – Kerukunan Keluarga Maluku Utara (KKMU) Provinsi Papua Barat Daya, pada Rabu (18/12/24), melantik Handri Haji Kadir sebagai Pelaksana Tugas (PLT) Ketua KKMU Kabupaten Sorong. Pelantikan ini berlangsung di Drei Kinder, Jl. Sungai Maruni, Kelurahan Klawuyuk, Distrik Sorong Utara, Kota Sorong. Penunjukan tersebut disahkan langsung oleh Ketua Umum KKMU Provinsi Papua Barat Daya, Vicente C. Baay, S.IP.
Handri Haji Kadir, yang juga menjabat sebagai anggota bidang organisasi KKMU Provinsi Papua Barat Daya, diberikan amanah untuk memimpin KKMU Kabupaten Sorong hingga terpilihnya ketua definitif. Penunjukan ini tertuang dalam Surat Perintah Nomor: 220/2/KKMU PRD/2024 yang mengatur tentang pelaksanaan tugas tersebut.
Dalam sambutannya, Vicente C. Baay menyampaikan harapan besar agar Handri Haji Kadir dapat menjalankan tugas ini dengan penuh tanggung jawab. Ia juga mengingatkan pentingnya koordinasi yang baik antara pengurus di tingkat provinsi dan kabupaten/kota, demi kelancaran tugas serta mencapai tujuan bersama dalam memperkuat persatuan dan kerukunan keluarga Maluku Utara di Papua Barat Daya.
Dengan pelantikan ini, KKMU Kabupaten Sorong diharapkan dapat terus mengembangkan potensi serta mempererat hubungan antarwarga Maluku Utara di daerah tersebut, sambil menunggu proses pemilihan ketua definitif.
(Tim/Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar