Nagari Sinuruik, Rakyat Merdeka86 | Ribuan obor menyala di Nagari Sinuruik untuk merayakan 1 Muharam 1446 H. Tradisi tahunan yang selalu dinantikan ini disambut meriah oleh masyarakat setempat. Wali Nagari Sinuruik, Bapak Frianton, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan momen yang sangat dinanti oleh warga sebagai bentuk perayaan bulan Muharam.
"Alhamdulillah, tahun ini kita mendapatkan dukungan luar biasa dari mahasiswa Universitas Negeri Padang (UNP) yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Nagari Sinuruik. Mereka berkolaborasi dengan para remaja dan pemuda, khususnya Pemuda Benteng, Kemakmuran, dan Pemuda Bangkok (PBBS)," ujar Bapak Frianton.
Partisipasi mahasiswa KKN dari UNP memberikan energi baru dalam pelaksanaan tradisi ini. Mahasiswa tidak hanya membantu dalam persiapan teknis tetapi juga dalam mengoordinasikan acara agar berjalan dengan lancar. Kerjasama antara mahasiswa dan pemuda setempat menciptakan semangat kebersamaan yang kuat.
Salah seorang mahasiswa KKN dari UNP, Alyaa Nabiila, menyampaikan bahwa pengalaman berpartisipasi dalam acara ini sangat berkesan. "Kami merasa bangga bisa ikut serta dalam tradisi ini. Selain membantu mengorganisir, kami juga belajar banyak tentang kebudayaan dan tradisi masyarakat Nagari Sinuruik. Ini adalah pengalaman baru yang tidak saya temukan di daerah saya dan tentunya tidak terlupakan bagi kami. Kami bersyukur bisa ikut serta dalam acara ini," ujarnya.
Salah satu pemuda dari Pemuda Bangkok (PBBS) Jefri juga menyatakan rasa bangganya bisa turut serta dalam menjaga dan melestarikan budaya lokal. "Saya sangat bangga bisa ikut serta dalam kegiatan ini. Ini adalah bentuk penghormatan kami kepada tradisi dan budaya yang telah diwariskan oleh nenek moyang. Semoga ke depannya kegiatan ini semakin meriah dan mendapat dukungan lebih luas," tuturnya.
Kegiatan penyalaan obor ini tidak hanya menjadi simbol perayaan bulan Muharam, tetapi juga sebagai ajang untuk mempererat tali silaturahmi antar warga. Suasana malam yang diterangi oleh ribuan obor memberikan pemandangan yang menakjubkan dan menciptakan momen kebersamaan yang tak terlupakan.
Dengan adanya keterlibatan mahasiswa dan pemuda, diharapkan tradisi ini akan terus lestari dan menjadi daya tarik wisata budaya yang dapat memperkenalkan Nagari Sinuruik ke tingkat yang lebih luas. Warga setempat berharap tradisi ini dapat terus dilestarikan dan semakin berkembang di masa mendatang.
Wakabiro Rakyat Merdeka ( D R S )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar