Sorong PBD | Komandan Lantamal XIV Laksma TNI Deny Prasetyo yang diwakili Wadan Lantamal XIV Kolonel Mar Muhammmad Reza Suud didampingi oleh ibu Waket Korcab XIV Dja 3 Ny.Mirna Reza Suud, Para Asisten Danlantamal XIV dan Kasatker mengikuti giat sosialisasi stunting bertempat Puskesmas Pulau soop, Distrik Sorong Kepulauan, Kota Sorong. Kamis, (07/09/2023).
Dalam kegiatan Sosialisasi dijelaskan Oleh Letda laut (k) dr.nugroho yudha Stunting merupakan salah satu gangguan tumbuh kembang yang dapat terjadi pada anak. Kondisi ini menyebabkan anak memiliki perawakan pendek. Kabar baiknya, stunting bisa dicegah sejak dini, bahkan sejak masa kehamilan.
Maka dari itu lantamal XIV bertujuan melakukan kegiatan ini agar meningkatkan pengetahuan Masyarakat Pulau Soop mengenai Stunting dan penyebab gejalanya, serta meningkatkan pengetahuan Masyarakat tentang resiko tinggi dan pengenalan tanda kelahiran pada kehamilan.
Adapun sela kegiatan lanjutan yang dilakukan yaitu pembagian sembako stunting kepada ibu dan balita yang masih menyusui oleh Wadan Lantamal XIV dan Ibu Waket Korcab Lantamal XIV Dja 3 serta di ikuti Para Asisten dan Kasatker.
(Tim/Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar